Alasan Ninih Kembali Jual Getuk di Tempat yang Sama

Islampedia - Tak mudah bagi Turinih untuk kembali berjualan getuk di jembatan penyebrangan orang (JPO) GOR Sumantri, Kuningan, Jakarta Selatan. Maklum, sebelumnya dia sudah 'pensiun' dari tempat itu, untuk menjajal peruntungan menjadi selebritis setelah kisahnya viral pada 2014.

Alasan Ninih Kembali Jual Getuk di Tempat yang Sama

" Pas waktu mau jualan getuk lagi sempat mikir bagaimana nih ya tanggapan orang. Suka mikir sendiri, orang bakalan ngomong apa ya kalau jual getuk lagi," kata Turinih.

Karier Turinih di dunia hiburan memang hanya seumur jagung. Setelah menjadi viral tahun 2014 wajahnya wara-wiri di layar kaca. Namun pamornya cepat meredup, sehingga memutuskan balik kampung ke Indramayu, Jawa Barat, pada akhir 2015.

Lebih setahun di tanah kelahiran, perempuan yang karib disapa Ninih ini menikah dengan pria Indramayu. Setelah memiliki anak laki-laki, dia minta izin kepada sang suami untuk kembali mengadu nasib ke ibu kota.

Keraguan yang menggelayut di benakknya dia singkirkan. Dia beranikan diri kembali ke JPO Gor Sumantri untuk menggeluti profesi yang sempat ditinggalkannya.
Sumber     : dream.co.id