Jembatan Lintas Laut Terpanjang di Dunia Beroperasi Tahun Ini

Islampedia - Jembatan lintas laut terpanjang di dunia segera beroperasi. Hong Kong mengumumkan akan mulai mengoperasikanya akhir tahun ini.

Jembatan Lintas Laut Terpanjang di Dunia Beroperasi Tahun Ini

Dilansir dari the vocket, proses kontruksi jembatan terpanjang di dunia itu membutuhkan waktu 7 tahun untuk rampung sepenuhnya.

Dengan panjang 54.7 km, jembatan itu menghubungkan Hongkong, Zhuhai dan Macao.

Ini akan mengurangi waktu tempuh dari Hong Kong ke Zhuhai hingga 30 menit dari awalnya 3 jam.

Jembatan ini dibangun menggunakan 420.000 ton baja. Dengan menghabiskan biaya sekitar HK $ 112 miliar atau sekitar Rp 200 Triliun. Jumlah itu cukup untuk membangun 60 menara Eiffel sekaligus.

Yin Haiqing, seorang insinyur terkemuka dalam proyek itu mengatakan kepada Xinhua : “ Karena kurangnya pengalaman, kami membutuhkan waktu 96 jam untuk meletakkan tabung pertama di laut dan banyak insinyur dan pekerja hampir tidak tidur selama empat hari berturut-turut.”

Tujuh pekerja telah meninggal dan 129 lainnya cedera sejak konstruksi dimulai pada tahun 2011. Kebanyakan dari mereka terlibat kecelakaan seperti tergelincir atau jatuh dari titik tertinggi.
Sumber     : dream.co.id